AKBP Lilik Ardiansyah Gunakan Motor Bersama PJU Polres Purwakarta Saat Kunjungan Kerja Ke Polsek Sukasari

    AKBP Lilik Ardiansyah Gunakan Motor Bersama PJU Polres Purwakarta Saat Kunjungan Kerja Ke Polsek Sukasari
     PURWAKARTA - Kapolres AKBP Lilik Ardiansyah bersama pejabat utama (PJU) polres menggunakan motor saat melaksanakan kunjungan kerja Ke Polsek Sukasari, Kabupaten Purwakarta, pada Rabu, 22 Oktober 2024. Polsek Sukasari merupakan polsek yang berada di ujung barat Kabupaten Kabupaten Purwakarta. Untuk tembus hingga ke Polsek Sukasari, Kapolres Purwakarta justru menikmati perjalanan hingga 30 kilometer dengan motor yang ditumpanginya.  Di Polsek Sukasari, selain bertatap muka langsung dengan anggota Polsek, AKBP Lilik Ardiansyah juga memberikan bantuan sosial kepada masyarakat sekitar. Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah mengatakan kunjungan ini merupakan salah satu program untuk melihat langsung kondisi di seluruh wilayah Kabupaten Purwakarta.  Meskipun jauh dari Kabupaten Purwakarta, Lilik mengaku telah meminta kepada personel Polsek Sukasari agar tidak membuat pelanggaran. "Jarak dari Kota Purwakarta ke Kecamatan Sukasari cukup jauh, namun saya percaya seluruh anggota di Polsek Sukasari dapat menjaga nama baik Polri dengan tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun, " ucap Kapolres.  Orang nomor satu di Polres Purwakarta tersebut mengingatkan, Polsek jajaran agar selalu bekerja dengan ikhlas dan penuh rasa tanggungjawab dalam melayani masyarakat.  "Laksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, apa yang sudah baik agar dijaga dan ditingkatkan lagi. Selain itu juga harus tanggap dengan situasi yang terjadi di sekitar. Hal ini sesuai dengan motto Polri yang professional, modern dan terpercaya, " tutur Lilik. 

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Sejak Dini, Satlantas Polres Purwakarta...

    Artikel Berikutnya

    Perkuat Sinergitas, AKBP Lilik Ardiansyah...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025

    Tags